Apa itu Google Analytics ?
Pernahkah temen-temen memiliki pertanyaan, Siapa sih pengunjung website saya? Orang mana? Bagaimana dia bisa sampai website saya? Postingan mana yang paling sering dikunjungi? Apa saja yang dilakukan di website saya? Orang seperti apa yang paling menyukai postingan saya? atau pertanyaan-pertanyaan lain yang berhubungan dengan interaksi website dengan pengunjung.Jika temen-temen pernah memiliki pertanyaan seperti diatas, temen-temen bisa menemukan semua jawabannya dengan menggunakan Google Analytics. Cukup satu platform yang akan memberikan sejuta informasi tentang website temen-temen.
Google Analytics, merupakan layanan gratis dari Google yang menampilkan statistik pengunjung sebuah situs web. Google Analytics dapat menelusuri pengunjung berdasarkan mesin pencarian, iklan, jaringan pay-per-click, email marketing dan juga tautan yang yang ada dalam dokumen PDF. Aplikasi Google Analytics juga digunakan untuk mengetahui kepadatan traffic dari website atau blog.
Dengan menggunakan Google Analytics seseorang dapat membuat report tentang traffic website atau blog dalam jangka waktu harian, mingguan, atau bulanan.
Google Analytics dapat memberikan insight atau pemahaman yang berharga tentang siapa yang mengunjungi website, bagaimana mereka sampai di situ dan halaman mana yang biasa digunakan untuk menghabiskan waktu para pengunjung.
Google Analytics sebagai alat tracking dan mampu mengoptimalkan bisnis melalui website atau secara online. Google Analytics biasa digunakan sebagai alat bantu untuk mengumpulkan data yang nantinya bisa diolah menjadi informasi yang berharga sebagai acuan dalam mengambil keputusan bisnis.
Google Analytics adalah platform pintar yang dapat membantu Anda untuk memperoleh semua informasi tentang website Anda. Banyak sekali manfaat yang akan diberikan Google Analytics, asalkan kita bisa menggunakannya.
Sebenarnya Google telah menyediakan dukungan untuk para pengembang situs online untuk membantu memaksimalkan kinerjanya dan Google menyediakannya secara GRATIS. Salah satu platform yang disediakan Google secara gratis adalah Google Analytics ini.
Akan tetapi meskipun Google Analytics hanya platform gratisan, Google Analytics mampu memberikan manfaat yang luar biasa.
Yang masih membuat saya heran, entah mengapa masih banyak pemilik bisnis online atau pemilik situs website mengabaikan Google Analytics. Mereka cenderung lebih menyukai platform berbayar dan menyepelekan Google Analytics. Padahal, sebenarnya kebanyakan informasi yang diberikan oleh platform berbayar bisa juga kita dapatkan di Google Analytics. Platform berbayar hanya menyederhanakan informasi supaya lebih mudah di akses dan mempermudah pengambilan Analisa.
'Simple', ya itu alasan yang paling sering membuat orang-orang cenderung lebih memilih platform lain dibandingkan Google Analytics. Mereka lebih memilih untuk mengeluarkan biaya tambahan daripada harus bermain dengan data. Jika kita memiliki dana lebih memang itu bukanlah masalah. Akan tetapi jika dana kita terbatas, itu bukanlah pilihan yang tepat.
Selain itu, jika kita sudah terbiasa berhubungan dengan data dan analisa, semuanya akan terasa mudah. Dan yang lebih lagi, kita benar-benar paham akan analisa yang kita ambil sampai ke akar-akarnya. Kita tahu informasi mendalam yang langsung kita ambil dari sumber datanya. Bukan hanya kita menerima informasi yang sudah jadi.
Hanya ada 2 kemungkinan dalam analisa, tepat atau melenceng. Jika kita mengambil analisa berdasarkan informasi yang kita amati langsung dari data-data, ketika suatu analisa kita ternyata melenceng, kita langsung bisa mengambil keputusan untuk meminimalisir kerugian yang disebabkan salah analisa itu. Jika Analisa temen-temen berdasarkan bantuan platform, tanpa temen-temen benar-benar paham dengan realita data di lapangan, maka ketika keputusan berdasarkan analisa melenceng, temen-temen akan kebingungan untuk mengambil langkah. Dan ini benar-benar sering terjadi.
Yang lebih bahaya lagi, jika temen-temen hanya menggunakan metode "kira-kira" dalam upaya meningkatkan bisnis atau situs online temen-temen. Temen-temen tidak tahu arah dalam optimasi. Semuanya hanya berdasarkan kira-kira atau naluri.
Biasakan untuk bermain dengan data dan analisa. Ini akan sangat bermanfaat dalam pengambilan keputusan temen-temen.
No comments:
Post a Comment